Padang,Lintas Media News
Komandan Lanud Sutan Sjahrir(Sut) Kolonel Nav Saeful Rakhmat diwakili Kepala Dinas Personel Letkol Adm Aliyus, S.E, MM., beserta para personel Lanud Sut mengikuti webinar kesehatan yang bertemakan tetap bugar dan sehat selama puasa ramadhan di Crew Room Lanud Sut, Padang, Sumatera Barat, Jum'at (24/3/2023).

Adapun dalam kegiatan webinar tersebut disampaikan oleh dr. Mochamad Zulfar Aufin, Sp.K.O, sebagai pemateri dengan  tema "Tetap Bugar Dan Sehat Selama Puasa Ramadhan". Disebutkan dalam menjaga kesehatan selama puasa ramadhan sangatlah penting. Aktivitas sebagai prajurit TNI yang begitu berat sangat berpengaruh untuk kesehatan selama Puasa Ramadhan ini.

Materi yang disampaikan dalam webinar tersebut adalah, bagaimana carannya  berolahraga selama puasa ramadhan. Dikatakan bahwa berolahraga pada waktu ramadhan boleh dilakukan, akan tetapi ada waktu yang baik untuk ketahanan tubuh kita. 
Waktu yang baik untuk latihan kebugaran diantaranya, "After sunrise" adalah waktu untuk latihan seperti angkat beban, jogging ringan, dikarenakan glukosa dalam tubuh masih tersimpan banyak. Selanjutnya adalah waktu sebelum berbuka puasa (before iftar) juga bisa dilakukan untuk melakukan olahraga seperti jogging, dan olahraga lainnya. Waktu yang dianjurkan terakhir adalah 2 jam setelah berbuka (2 H after break) sangat baik untuk olahraga agar memiliki kebugaran yang prima.

Menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh sangatlah penting selama berpuasa, tidak lupa pula perbanyak konsumsi air putih disaat malam hari dan istirahat yang cukup.(rel)
 
Top