Agam.Lintas Media News.
Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Cabang Kabupaten Agam terima bantuan bibit tanaman buah-buahan dari Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resort Agam di Lubuk Basung, Rabu (31/3/2021).

Kepala BKSDA Resort Agam, Ade Putra mengatakan, tujuan pembagian bibit ini adalah menggerakkan inisiatif masyarakat agar bisa menanam sesuai dengan program Agam Menyemai dan Mensukseskan gerakan Indonesia menanam.

“ pembagian bibit tanaman buah-buahan secara gratis ini juga membantu meningkatkan ekonomi masyarakat dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN)”, ujarnya.

Dikatakan Ade, setelah ditanam mudah-mudahan bibit ini berbuah dan bisa bermanfaat bagi masyarakat dan mendongkrak ekonomi masyarakat apalagi dimasa pandemi ini.

“Dengan bantuan bibit ini diharapkan dapat mengalihkan usaha masyarakat dan menjauhi  pekerjaan yang terlarang seperti ilegal logging”, ujar Ade.

Dijelaskan ade, bantuan bibit ini sudah tahun kedua bagi kami, tahun kemaren kita dapat 4000 batang  dan tahun 2021 ini kita dapat bantuan 9000 batang, Alhamdulillah ada progresnya pada tahun sekarang.


Ditempat yang sama, Kepala Seksi Badan Pengelolaan DAS Agam-Kuantan, Hari Permadi mengatakan, pemberian bibit gratis dengan nilai ekonomis yang tinggi untuk mengisi lahan-lahan yang belum produktif.

“Ini merupakan Program Pemulihan ekonomi Nasional, dalam 3 atau 4 tahun bibit ini telah berbuah dan dapat membantu ekonomi masyarakat, jadi lingkungan terjaga, masyarakat terbantu”, ulas Hari.

Disebutkannya, ini merupakan program kita, pengurangan lahan-lahan kritis dan pemanfaatan lahan-lahan yang belum produktif menjadi produktif.

“Penanaman bibit ini nantinya 2 atau 3 tahun kedepan akan kami pantau, itu makanya kami minta KTP penerima bantuan agar bisa kami lacak perkembangannya dikemudian hari”, tuturnya.

Dijelaskannya, bibit yang kami berikan adalah bibit unggul dan bersertifikat yang berasal dari Sumatera Utara dan juga ada dari Sumatera Barat.

Sementar itu, Ketua AWPI Agam , Mariel. H yang didampingi sekretarisnya, Nasrul Leo mengucapkan terimakasih kepada BKSDA Resort Agam.

“Terimakasih kami ucapkan kepada BKSDA Resort Agam atas bantuann bibit tanaman buah-buahan yang diberikan kepada kami, semoga bermanfaat bagi kami”, tukas Mariel.

Ditambahkan Mariel, bantua bibit ini nantinya akan kami berikan bagikan kepada seluruh anggota AWPI Agam untuk ditanam di lahannya masing-masing.

“Semoga bibit tanaman buah-buahan ini dapat membantu perekonomian kami nantinya”, pungkasnya.(RHOMY S)
 
Top