Padang.Lintas Media News.
Untuk lebih luas menjangkau talenta muda berbakat di 34 Provinsi Indonesia,Indosiar  menggelar Audisi LIDA 2021 secara online.Untuk Provinsi Sumatera Barat Batch 2 telah dilakukan pada Rabu (6/1/2021).

Dalam penjelasannya,Sivia Pontoh dari Indosiar menyebutkan. Audisi LIDA 2021 ini digelar secara daring, tidak hanya karena pandemi Covid-19 tapi,untuk memperluas jangkauan sehingga semakin banyak peserta yang ikut dalam penjaringan.

Menurut Silvi, audisi yang dilakukan di setiap provinsi adalah,untuk mencari dua peserta terbaik yang akan mewakili daerahnya masing – masing di babak final di Jakarta.

Sebagai ajang pencarian bakat terbesar di tanah air,audisi LIDA sangat ditunggu – tunggu oleh masyarakat pecinta musik dangdut,
maka Indosiar kembali menggelar audisi LIDA untuk tahun keempat yang sudah berjalan sejak 15 November 2020 lalu sampai tanggal 17 Januari 2021 mendatang.Jelas Silvia.
 
Beberapa peserta yang sempat temu wicara daring dengan wartawan diantaranya, Wahyu Alfauzan dari Solok, Jihan dari Limapuluh Kota serta Diana dari Pasaman Barat.

Wahyu mengaku untuk kedua kalinya ikut audisi LIDA bertekad tahun ini ingin menembus babak final LIDA 2021. Sedangkan Jihan, pedangdut cilik dari Luhak Limapuluh ini mengaku tampil berkompetisi tanpa beban karena baru pertama kali ikut audisi LIDA.

Kebulatan tekad untuk tampil dan menjadi yang terbaik juga diungkapkan Diana, gadis 15 tahun asal Simpang Empat Pasbar. Ingin membahagiakan orangtua menjadi motivasi Diana ikut berkompetisi di LIDA 2021.

Direktur Progamming SCM Harsiswi Achmad menjelaskan. Pilihan menggelar audisi LIDA 2021 secara online tidak semata karena kondisi pandemi yang hingga saat ini belum juga usai. Melainkan juga menangkap animo masyarakat di audisi tahun-tahun sebelumnya yang harus menempuh perjalanan berjam-jam dari rumah menuju lokasi audisi yang digelar di ibukota Provinsi atau Kabupaten.

 "Panjangnya waktu pendafataran mudah-mudah akan membuat calon peserta bisa lebih matang mempersiapkan diri sampai menjelang hari audisi online", tambah Harsiswi.

Mendulang kesuksesannya pada setiap kompetisi ajang pencarian bakat menyanyi dangdut, Indosiar telah menobatkan Meli LIDA (Jawa Barat) sebagai juara LIDA 2020 menyusul kesuksesan Selfi LIDA (Sulawesi Selatan) Juara LIDA 2018 dan Faul LIDA (Aceh) Juara LIDA 2019.Tutup Harsiswi.(ST)

 
Top