Lintas Mentawai - Bupati Kabupaten Kepulauan Mentawai Yudas Sabaggalet, SE, MM Bertindak selaku Inspektur upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional di Mentawai,membacakan amanat Menteri Pendidikan Muhajir Effendi dihadapan peserta upacara.

Pada Hari Pendidikan Nasional 2018 ini kita berkomitmen untuk terus berikhtiar membangun pendidikan. Pendidikan yang dihidupi dan disinari oleh kebudayaan Nasional. Kita yakin bahwa kebudayaan yang maju akan membuat pendidikan kita kuat.Kata Yudas.

Kita menyadari bahwa kondisi ideal pendidikan dan Kebudayaan Nasional yang kita cita-citakan masih jauh dari jangkauan.Kita terus berusaha keras memperluas akses pendidikan yang berkwalitas, terus menerus mengalibrasi praktik pendidikan agar memiliki presisi atau ketelitian yang tinggi sesuai dengan tuntutan masyarakat, lapangan pekerjaan dan kebutuhan pembangunan.

Sebagaimana diakui oleh salah satu Asisten Direktur Jenderal UNESCO Fransesco Bandarin yang mengatakan, Indonesia sebagai negara adidaya ( Super power) kebudayaan, dan terus menggali kekayaan  kebudayaan Indonesia, melestarikan dan mengembangkannya demi terwujudnya Indonesia yang benar-benar adikuasa dibidanh kebudayaan, memerlukan langkah strategis berupa upaya-upaya pelindungan, pengembangan, pemanfaatan dan pembinaan guna mewujudkan masyarakat Indonesia yang berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi dan berkepribadian di dalam kebudayaan

Upacara berjalan khidmat. Didukung dengan cuaca yang cerah pagi itu dilaksanakan di lapangan kantor Bupati .Peserta upacara yang terdiri dari para PNS dilingkungan Pemkab Mentawai serta para kepala OPD, TNI, POLRI Satuan Polisi Pamong Praja dan pelajar mulai dari Sekolah Dasar hingga Sekolah Lanjutan Atas.(Daniwarti)
 
Top