PADANG,Lintas Media News.
Sebanyak 30 orang calon komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) yang berhasil lolos seleksi administrasi hari ini resmi dipublia Tim Seleksi KPID Sumbar di media cetak lokal.
“Hasil pemeriksaan berkas pendaftaran calon, dari 57 yang mendaftar, 30 calon diputuskan lolos seleksi administrasi untuk mengikuti ujian tulis pada Kamis (2 September 2021) depan,” ujar Ketua Tim Seleksi KPID Sumbar Ilham Aldelano Azre, Kamis 26/8-2021 di Padang.
Azre juga berkeyakinan, kalau nanti calon yang lolos orang-orang memiliki kualitas bagus, sehingga KPID memang menjadi lembaga penyiaran berkualitas pula.
Berikut nama-nama Calon KPID Lolos Seleksi Administrasi.
(rel/St)Payakumbuh, Lintas Media News
Menindaklanjuti rapat percepatan penanganan Covid 19 kota Payakumbuh, Pemerintah Kota Payakumbuh melakukan langkah cepat dalam menekan penyebaran covid 19 dengan melakukan peninjauan langsung ke eks Kantor Balai Kota Bukik Sibaluik yang akan dijadikan tempat Isolasi bagi masyarakat yang terkonfirmasi positif namun tanpa gelaja (otg) yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh Rida Ananda, Selasa (24/8)
Saat melakukan peninjauan Gedung, rida menjelaskan ini adalah salah satu langkah cepat yang dilakukan Pemko Payakumbuh menjadikan eks .Kantor Balai Kota, di Bukik Sibaluik berguna untuk isolasi bagi masyarakat payakumbuh yang terkonfirmasi positif Covid 19 namun tanpa gejala.
"Jadi, hari ini kita melihat kondisi Kantor ini setelah dimana sebelumnya OPD yang berKantor di Bukik Sibaluik pindah ke Padang Kaduduak, dan kita melihat Kantor ini dapat dimaksimalkan untuk menjadi tempat isolasi bagi masyarakat. maka dari itu kami bersama kepala OPD terkait meninjau sejauh mana Gedung ini bisa dipersiapkan untuk tempat isolasi dan mencukupi sarana dan prasarana untuk kelancaran Isolasi dan kenyamanan masyarakat," terang Rida
Dikesempatan yang sama, Sekretaris Dinas Kesehatan A.Arifianto mengatakan persiapan untuk isolasi bagi masyarakat yang terkonfirmasi positif namun tanpa gejala diarahkan untuk menempati eks Kantor Balai Kota Bukik Sibaluik. dengan ini dilakukan monitoring dan anggaran biaya untuk operasional tempat Karantina sehingga apa yang dibutuhkan untuk Karantina bisa tercukupi sesuai dengan standar yang ada.
"Diharapkan nanti pasien ,Covid yang tidak bergejala bisa ditempatkan di karantina kita ini. kita menyediakan tempat isolasi ini senyaman mungkin untuk masyarakat dengan daya tampung diperkirakan bisa 75 sampai 100 orang. sebelumnya Gedung ini akan di rehab dan dilaksanakan pembinaan Gedung, sekitar bulan Oktober kita sudah bisa operasionalkan Gedung ini untuk isolasi. untuk sementara Karantina masih kita lakukan di SKB"pungkasnya. (H/Muchlis)
Jakarta, Lintas Media News
Masyarakat Sumatera Barat berduka, kehilang tokoh seniman besar membesarkan nama daerah di pentas nasional dan internasional.
Sosok almh. Elly Kasin merupakan seniman besar yang dikenal baik oleh masyarakat baik dalam negeri dan luar negeri. Beliau telah mendedikasikan diri berkarya mengembangkan kesenian tradisional baik dengan lantunan suara bersyair lagu minang maupun dengan seni tari minang.
Hal ini disampaikan Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah dihadapan para pelayan yang di rumah duka jln. Beton no.68 RT.08/RW 5 kayu putih kecamatan Pulogadung -Jakarta Timur, Rabu (25/8/2021).
Gubernur juga menyampaikan, sejarah mencatat perjalanan hidup Almh Elly Kasim selalu bertahan mengembangkan dan menjaga kesenian tradisional Minang tetap lestari. "Kita berharap generasi muda minang juga dapat meneruskan karrya-karya dan keinginan besar Almh dapat membanggakan ranah minang - Sumbar agar selalu dikenang dan teruskan kepada generasi muda, ahli waris dan, masyarakat Minang," himbau Mahyeldi
Mahyeldi juga sampaikan, perjalanan hidupnya sebagai artis dan juga tokoh kesenian almarhumah di kenal sosok pekeria keras yang gigih mempromosikan gerakan sadar wisata bagi kaum generasi penerus.
"Kedekatan Almarhumah dengan tokoh masyarakat dan para kaum elit politik juga digunakan untuk melapangkan perjalanan pengembangan kesenian adat Minang dimanapun berada. Hal ini menunjukan eksistensi seorang Ely Kasim akan cintanya terhadap kesenian yang cukup populer di setiap daerah yang yang beragam budaya," ujarnya
Gubernur juga menyampaikan kepada keluarga dan masyarakat yang hadir untuk selalu mengingat pesan-pesan dan melanjutkan pemikiran dan karya-karya almarhumah disaat beliau masih hidup.
Pelayan sangat ramainya mengunjungi rumah di jln. Beton no.68 RT.08/RW 5 kayu putih kecamatan Pulogadung Jakarta Timur tampak haru karena kehilangan seorang tokoh seniman yang sangat dikenal kalangan baik oleh semua kalangan.
Terdengar banyaknya senandung doa yang dipanjatkan oleh pelayat membuat suasana semakin haru dan sangat jelas terasa kehilangan seorang tokoh yang di dambakan.
Penyanyi legendaris pop minang Elly Kasim meninggal dunia di usia 76 tahun pada Rabu (25/8/2021). Elly Kasim mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit MMC Kuningan, Jakarta. Beberapa tahun sebelum suami tercinta Elly Kasim mendahului menghadap sang Khalid. (*/b/hms)
![]() |
Penyerahan bantuan beasiswa masuk sekolah dari UPZ Baznas Semen Padang. Hingga Juli 2021, UPZ Baznas Semen Padang telah menyalurkan zakat kepada delapan asnaf sebesar Rp4 miliar lebih. (foto:hms.ptsp) |
Jakarta, Lintas Media News
Dunia pendidikan saat ini sedang mengalami masalah yang serius. Dengan perubahan Ilmu Pendidikan dan Teknologi (Iptek) yang sangat cepat dan kompleks.
Hal inilah yang menuntut untuk lebih mempersiapkan secara matang dalam menghadapi perubahan dunia yang serba cepat ini. Society 5.0 sedang hangat-hangatnya diperbincangkan.
Penulis dari Alumni Universitas Padjadjaran Program Doktoral, Nanda Dwi Riskia mengatakan bahwa era super smart society (society 5.0) yang diperkenalkan Pemerintah Jepang pada tahun 2019 lalu adalah sebuah tindakan antisipasitif dari gejolak disrupsi akibat revolusi industri 4.0.
“Akibat revolusi industri 4.0 menyebabkan ketidakpastian yang kompleks dan ambigu (VUCA). Dikhawatirkan invansi yang dapat menggerus nilai-nilai karakter kemanusiaan yang dipertahankan selama ini,” jelas Nanda.
Menurut Nanda, dalam menghadapi era society 5.0, dunia pendidikan berperan penting dalam meningkatkan kualitas SDM. Selain pendidikan, tambah dia, beberapa elemen dan pemangku kepentingan seperti pemerintah, Organisasi Masyarakat (Ormas) dan seluruh masyarakat juga turut andil dalam menyambut era society 5.0 mendatang.
“Untuk menjawab tantangan Revolusi industri 4.0 dan Society 5.0 dalam dunia pendidikan diperlukan kecakapan hidup abad 21 atau lebih dikenal dengan istilah 4C (Creativity, Critical Thingking, Communication, Collaboration),” papar Nanda.
Sementara itu, lanjut Nanda, di abad 21 kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh pelajar adalah memiliki kemampuan 6 Literasi Dasar (literasi numerasi, literasi sains, literasi informasi, literasi finansial, literasi budaya dan kewarganegaraan).
“Tidak hanya literasi dasar namun juga memiliki kompetensi lainnya yaitu mampu berpikir kritis, bernalar, kretatif, berkomunikasi, kolaborasi serta memiliki kemampuan problem solving. Dan yang terpenting memiliki perilaku (karakter) yang mencerminkan profil pelajar pancasila seperti rasa ingin tahu, inisiatif, kegigihan, mudah beradaptasi memiliki jiwa kepemimpinan, memiliki kepedulian sosial dan budaya,” ulasnya.
Nanda menuturkan, kehadiran Society 5.0 dalam masyarakat adalah solusi untuk menyelesaikan berbagai tantangan dan permasalahan sosial dengan memanfaatkan berbagai inovasi yang lahir di era Revolusi industri 4.0 seperti Internet on Things/internet untuk segala sesuatu. (Rel/Ism)